Sunday 3 March 2013

Manfaat Bawang Merah untuk rambut

Manfaat bawang merah bisa buat kesehatan rambut asal anda tahu aja. Terutama, untuk membantu kesehatan pertumbuhan rambut. Kegunaan bawang merah, banyak manfaatnya seperti kegunaan daun bawang untuk kesehatan.

Bawang merah itu kaya akan sulfur, di mana sulfur itu sendiri merupakan salah satu nutrisi penting dalam menyuburkan rambut. Nah, oleh karena itu manfaat bawang merah bisa menyuburkan rambut. Bilamana anda botak, atau rambut mulai meninggalkan anda?

Nah cobalah bawang merah ini untuk menyembuhkannya, rasakan manfaat nya untuk rambut indah anda. Tetapi, ingat! Bilamana anda meletakkan bawang pada rambut yang sudah sehat, tidak akan terlalu terlihat perbedaannya. Iya, lha sudah ok rambutnya dan sudah panjang kok masih mau diberi obat tradisional alami seperti ini? Kurang kerjaan namanya ;)

Lalu, bagaimana dong cara mudahnya memanfaatkan bawang merah tersebut?

- Kumpulkan kulit luar bawang yang biasan dibuang waktu mau masak, jangan lupa lapisan berairnya ya. Karena kalau kulit luarnya aja ya kering
- Setelah dikumpulkan, tempatkan dalam kain saringan dan ekstrak cairannya
- Oleskan cairan bawang merah tersebut dan oleskan di kepala yang ingin rambutnya cepat tumbuh dan rasakan manfaat nya
- Diamkan selama 30 - 60 menit, kemudian jangan lupa bilas dan gunakan shampoo ringan yang ramah rambut. Jangan gunakan yang mengandung kandungan keras, karena dapat merusak akar rambut anda.
- Sebagai variasi, karena bawang merah cukup berbau menyengat, gunakan kreativitas anda dan campurkan dengan madu, telur, buah-buahan, atau baby oil, tergantung anda suka yang mana.
 - Lakukan rutin selama 2 bulan dan anda akan melihat hasilnya. Sekian tentang manfaat bawang merah untuk kesehatan kesuburan rambut anda.

(source : http://www.burukutuk.com/2012/09/manfaat-bawang-merah-untuk-kesehatan.html)

No comments:

Post a Comment

gaji double?!